TOPIK 2 AKSI NYATA

PERSPEKTIF SOSIOKULTURAL DALAM 

PENDIDIKAN

Nur Fitria Amalia_PPG PGSD 2

Universitas Wijaya Kusuma Surabaya








Mulai Dari Diri. 

Apa yang Anda pikirkan tentang topik ini sebelum memulai proses pembelajaran? 

Pada topik sebelumnya dibahas mengenai pengantar dari perspektif sosiokultural yang memengaruhi pelaksanaan pendidikan di Indonesia. Antara lain faktor sosial, budaya, ekonomi dan politik. Pada dasarnya, setiap siswa memiliki karakter yang berbeda. hal tersebut disebabkan karena adanya faktor pendukung yang berbeda pada peserta didik dan kemampuan mereka sendiri. Sehingga antar pserta didik satu dengan yang lain tidak bisa disamakan.

Indonesia sendiri merupakan negara multikultural, artinya memiliki banyak sekali keragaman baik itu budaya, adat, agama ataupun ras didalamya. Hal tersebut juga menjadikan kualitas pendidikan antara tempat satu dengan tempat yang lain itu berbeda. dengan adanya hal tersebut, seorang pendidik harus bisa mengetahui karakter siswa dengan cara melakukan pendekatan intrapersonal untuk mengetahui latar belakang siswa baik dari segi sosial, budaya, ekonomi dan politiknya.


Eksplorasi Konsep. 

Apa yang Anda pelajari dari konsep yang Anda pelajari dalam topik ini?

Topik ini mengkaji tentang konsep dasar Perspektif Sosiokltural dalam pendidikan. Berdasarkan pengalaman belajar di topik ini, saya belajar tentang bagiamana upaya yang dilakukan oleh seorang guru untuk menyelesaikan berbagia permasalahan yang beliau hadapi saat mengajar di suku pedalaman yaitu suku Rimba. Suku tersebut sangat fanatis dengan adanya pendidikan. Akan tetapi mereka tidak mengerti huruf dan angka. Dan dalam kegiatan sehari-hari seperti berdagang, mereka terkadang mengalami penipuan antar satu orang dengan yang lain. Sehingga peran pendidik disana yaitu membuka kelas belajar membaca dan menulis pada masyarakat rimba.

Selain itu, dalam topik ini saya juga belajar tentang bagaimana cara guru dalam pmelaksanakan kegiatan pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan siswa. yaitu saat siswa tidka menyukasi metode ceramah, maka guru menggunakan media berupa video pembelajaran yang berasal dari video youtube dan menggunakan diskusi tanya jawab. Selain itu terkadang guru juga menyelingi pembelajaran dengan game dan menontoh video stand up. Terdapat pula upaya pendidik lain yaitu pada saat siswa kecanduan dalam bermain game. Maka upaya pendidik yaitu dengan melakukan pendekatan terhadap siswa dan orang tua untuk mengetahui penyebabbya. Dan hal yang dilakukan pendidik adalah dengan melakukan pembelajaran dirumah peserta didik saat jam pulang sekolah.

Hal tersebut memerikan pelajaran kepada saya tentang bagaimana cara untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh peserta didik.


Ruang Kolaborasi. 

Apa yang Anda pelajari lebih lanjut bersama dengan rekan-rekan Anda dalam ruang kolaborasi?

Pada topik ini, saya belajar untuk menganalisis sebuah buku berjudul “Mengajar untuk Perubahan” dan juga “Melawan Setan Bermata Runcing”. Dalam buku tersebut dibahas menganai tantangan guru dalam mengajar. Tantangan tersebut sangat beragam baik itu muncul dari satu peserta didik ataupun seluruh peserta didik.

Pada konflik 1 terdapat peramasalahan yang dialami oleh siswa kelas IPA SMAN 3 Padeglang dimana mereka tidak begitu menyukasi kegiatan belajar dengan metode ceramah. Mereka suka jika pembelajaran diselingi dengan lelucon. Adapun hal yang dilakukan oleh pendidik yaitu dengan menggunakan metode diskusi dan tanya jawab untuk meningkatkan keaktifan siswa. selain itu pendidik juga menanyangkan video pembelajaran dan terkadang juga menontoh video Stand Up di Youtube dan games disela-sela pembelajaran.

Pada konflik kedua persamalahan dialami oleh Rey dimana ia mengalami kecanduan dalam bermain game. Adapun upaya yang dilakukan oleh pendidik dengan melakukan pendekatan terhadap Rey dan orang tuanya. Setelah mengetahui penyebabkan, pendidik melakuka upaya yaitu dengan melakukan kegiatan pembelajaran dirumah Rey saat pulang sekolah. dan upaya yang dilakukan oelh pendidik berhasil hingga Rey dinyatakan lulus.

Dan konflik ketiga diamalami oleh masyarakat di suku rimba dimana mereka tidak bisa membaca dan mengenal angka dan huruf. Dan terkadang mereka terkena tipu saat berjualan. Sehingga upaya yang dilakukan pendidik adalah membuka kelas baca angka dan huruf untuk masyarakat rimba agar mereka mengenal angka dan huruf.


Demonstrasi Kontekstual. 

Apa hal penting yang Anda pelajari dari proses demonstrasi kontekstual yang Anda jalani bersama kelompok (bisa tentang materi, rekan, dan diri sendiri)?

Dari proses presentasi, hal yang dapat sayapelajari adalah terkait beberapa pandangan antar teman satu dengan yang lain berbeda terhadap permasalahan yang dikaji. Dari berbaga sudut pandang tersebut, menambahkan pengetahuan bagi saya tentang cara menyikapi permasalahan yang terdapat dalam buku. Selain itu dalam diskusi tersebut. teman-teman juga menyampaikan upaya yang dapat dilakukan selain pada buku yang dikaji.


Elaborasi Pemahaman.

1.      Sejauh ini, apa yang sudah Anda pahami tentang topik ini? 

Hal yang saya fahami dalam topik ini yaitu tentang bagaimana yang harus saya lakukan untuk menjadi guru yang profesional yaitu dengan melakukan pendekatan terhadap peserta didik. Sehingga dengan melakukan upaya tersebut, saya akan mengerti kebutuhan siswa baik dalam cara mengajar, evaluasi serta teknologi belajar yang nantinya akan saya gunakan saat saya melakukan kegiatan belajar mengajar.

2. Apa hal baru yang Anda pahami atau yang berubah dari pemahaman di awal sebelum pembelajaran dimulai ?

Hal baru yang saya dapatkan dari topik ini yaitu cara yang dilakuka  oleh pendidik dalam buku yang sudah dikaji. Sebelum belajar topik ini, saya belum mengerti cara pendidik yang mereka lakukan untuk menyelesaikan permasalahan siswanya. Namun setelah belajar topik ini, saya menjadi tahu bagaimana upaya-upaya yang dilakukan oleh pendidik dan upaya tersebut sangat beragam dan berhasil untuk mengatasi permasalahan siswa.

3.      Apa yang ingin Anda pelajari lebih lanjut?

Hal yang ingin saya pelajari lebih lanjut tentang materi ini yaitu terkait pengalaman-pengalaman dari pendidik lain yang nantinya akan saya jadikan sebuah motivasi untuk diri saya dan juga akan saya implementasikan saat sudah terjun menjadi seorang pendidik.


Koneksi Antar Materi. 

Apa yang Anda pelajari dari koneksi antar materi baik di dalam mata kuliah yang sama maupun dengan mata kuliah lain?

Yang saya pelajari dalam perkuliahan semester satu ini terdapat keterkaitan bahwasanya untuk mengetahui karakter peserta didik yang disebabkan oleh beberapa faktor yaitu sosial, budaya, ekonomi dan politik  perlu dilakukan tindakan pendekatan terhadap peserta didik. Sehingga dari pendekatan tersebut, seorang pendidik akan mengerti karakter peserta didik yang nantinya akan dugunakan dalam pelaksanaan proses pembelajaran, penyusunan assesment dan juga mennetuan teknologi pembelajaran atau media pembelajaran.


Aksi Nyata

1.      Apa manfaat pembelajaran ini untuk kesiapan Anda sebagai guru? 

Manfaat dari pembelajaran ini yaitu sangat berpotensi untuk meningkatkan kesiapan saya untuk menjadi seorang guru. dimana dalam topik ini memberikan pelajaran bagi saya dalam mengatasi permasalahan yang dialami oleh siswa dengan berbagai cara. Selain itu manfaat lain dengan adanya mata kuliah ini menurut saya akan menambahkan wawasan dan menumbuhkan kesiapan bagi saya agar bisa mengembangkan potensi dirinya serta pengetahuannya untuk nantinya bisa menjadi seorang pendidik yang baik.

2.      Bagaimana Anda menilai kesiapan Anda saat ini, dalam skala 1-10? Apa alasannya?

Menurut saya, berdasarkan topik sebelumhya, kesiapan saya menjadi seorang guru berada pada skala 7, karena untuk menjadi seorang guru yang profesional perlu adanya latihan secara terus menerus untuk menambahkan pengalaman, wawasan dan motivasi belajar baik dari antar teman ataupun dari pengalaman pendidik lain.

3.      Apa yang perlu Anda persiapkan lebih lanjut untuk bisa menerapkannya dengan optimal?

Hal yang biasa saya lakukan adalah dengan mengasah kemampuan baik itu dengan terus berlatih ataupun dengan membaca berbagai artikel terkait pendidikan. Selain itu, dengan mengikuti mata kuliah ini, saya juga bisa belajar mengenai faktor sosiokuktural yang memengaruhi pendidikan di Indonesia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini